Puluhan Timbangan di Bandara Ngurah Rai Ditera Ulang

2 days ago 2
ARTICLE AD BOX
Kegiatan ini bertujuan memastikan alat ukur di bandara tetap sesuai dengan standar akurasi guna mendukung operasional penerbangan yang aman dan efisien.

Kepala DiskopUKMP Badung I Made Widiada, menjelaskan bahwa tera ulang merupakan agenda rutin tahunan yang bertujuan menjaga ketepatan alat timbang di bandara. Kegiatan ini juga merupakan bagian dari implementasi program Identifikasi Wilayah Tera/Tera Ulang Berkelanjutan (Indahnya Terang Bulan) yang dijalankan oleh DiskopUKMP Kabupaten Badung.

“Ini merupakan agenda rutin yang kita dilaksanakan. Ini juga merespons pengajuan yang dilakukan pihak PT Angkasa Pura Indonesia yang tidak mau lewat untuk dilakukan tera ulang,” ujarnya Widiana, Rabu (6/3).

Dalam kegiatan tera ulang kali ini, tim melakukan pemeriksaan terhadap 62 unit timbangan elektronik (TE) berkapasitas 150 kg yang berada di konter check-in domestik, satu unit timbangan kargo dengan kapasitas 5 ton di terminal kargo domestik, serta 20 anak timbangan berkapasitas 20 kg di terminal domestik. Masa berlaku tera sebelumnya disebut akan habis dalam waktu dekat, sehingga proses tera ulang dilakukan tepat waktu.

Dari hasil uji tera, sebagian besar timbangan di Bandara Ngurah Rai telah memenuhi standar akurasi. Namun, beberapa alat timbang perlu dilakukan penyesuaian agar kembali sesuai dengan standar yang ditetapkan. Pihak Angkasa Pura I menegaskan bahwa mereka tidak akan mengabaikan jadwal tera ulang, mengingat pentingnya akurasi timbangan dalam operasional penerbangan.

Timbangan di setiap konter check-in berperan penting dalam menimbang barang bawaan penumpang sebelum masuk ke pesawat, sementara timbangan kargo digunakan dalam proses pengiriman barang melalui jalur udara. Akurasi alat ukur ini sangat krusial, karena berpengaruh langsung terhadap distribusi berat di dalam pesawat yang berkaitan dengan keselamatan penerbangan.

“Kami selalu memperhatikan jadwal tera ulang guna memastikan seluruh alat timbang di bandara berfungsi dengan baik. Dengan akurasi yang terjaga, kami dapat memberikan layanan terbaik kepada pengguna jasa penerbangan,” ujarnya. 7 ol3
Read Entire Article