DPRD Klungkung Rapat Paripurna Istimewa Sertijab

2 days ago 3
ARTICLE AD BOX
Rapat paripurna istimewa dipimpin Ketua DPRD Klungkung Anak Agung Gde Anom didampingi dua wakilnya, I Wayan Baru dan Tjokorda Gde Agung. Hadir, Gubernur Bali Wayan Koster, anggota DPRD Propinsi Bali Dapil Klungkung, Forkompimda Kabupaten Klungkung, dan undangan dari berbagai komponen masyarakat.

Gung Anom mengatakan, Kabupaten Klungkung telah melaksanakan Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Klungkung pada 27 Nopember 2024. Berdasarkan surat keputusan KPU Kabupaten Klungkung Nomor 10 Tahun 2025, I Made Satria SH dan Tjokorda Gde Surya Putra SE ditetapkan sebagai pasangan calon terpilih Bupati dan Wakil Bupati Klungkung masa jabatan 2025-2030. Pada Rabu, 15 Januari 2025 DPRD Klungkung telah melaksanakan Rapat Paripurna Pengumuman Penetapan Pasangan Calon Bupati dan Wakil Bupati Terpilih Kabupaten Klungkung Tahun 2024. 

Made Satria dan Tjok Surya dilantik secara resmi oleh Presiden Republik Indonesia di Ibukota Negara pada Kamis, 20 Pebruari 2025. Dengan telah ditetapkan dan dilantiknya Bupati dan Wakil Bupati Klungkung, maka sesuai ketentuan yang berlaku, selanjutnya Bupati Klungkung masa jabatan 2025-2030 untuk menyampaikan pidato di hadapan sidang paripurna. @ wan
Read Entire Article